Formasi Lowongan Penerimaan CPNS Dosen Kemendikbud di Lingkungan Perguruan Tinggi Negeri Tahun 2013

Pengumuman Formasi CPNS di Berbagai Instansi-instansi pemerintah sudah diumumkan mulai tanggal 16 September 2013 Lalu melalui website resmi masing-masing instansi. Karena Admin sangat menghargai profesi mulia para dosen, kali ini admin akan berusaha merangkum informasi tentang Formasi Penerimaan CPNS Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan khusus DOSEN. Berbahagialah anda calon-calon dosen yang menemukan postingan ini 😀 Selamat Membaca! 🙂

Tahun ini, Kemendikbud Membuka Lowongan sebanyak 2.617 formasi untuk mengisi lowongan tenaga pendidik(dosen) dan tenaga non-pendidik (teknisi/administrasi/medis/paramedis). Setiap Pelamar hanya diperkenankan melamar untuk 1(satu) unit kerja/instansi dan untuk 1(satu) kualifikasi pendidikan, pengiriman lebih dari 1 lamaran tidak akan di proses oleh sistem.

Seleksi dilakukan dalam 3 tahap yaitu (1) Seleksi Administrasi (2) Tes Kemampuan Dasar (TKD) (3) Tes Kemampuan Bidang (TKB). Pelamar Tidak dipungut biaya Apapun. Batas Usia Pelamar adalah 18-35 Tahun per 1 Desember 2013. Seleksi dilakukan di masing-masing unit kerja. Informasi Tentang Lokasi Tes dapat dilihat pada laman resmi unit kerja yang dituju.

JADWAL PENTING

  • Pengumuman Penerimaan CPNS di Masing2 Unit Kerja: 16 September 2013
  • Pendaftaran CPNS Online: 23 September 2013 – 7 Oktober 2013 Melalui http://cpns.kemdikbud.go.id/index64fd.html?p=pendaftaran
  • Batas Akhir Pengiriman Lamaran: 7 Oktober 2013 (Stempel Pos)
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi : 16 Oktober 2013
  • Download dan Cetak Kartu Peserta : 23 Oktober 2013 – 2 November 2013
  • Pelaksanaan Tes Kompetensi Dasar (TKD) : 3 November 2013
  • Pengumuman Hasil TKD : Minggu Pertama, Desember 2013
  • Pelaksanaan Tes Kompetensi Bidang (TKB) : (Lihat Jadwal di Laman Resmi Unit Kerja yg dituju)
  • Pengumuman Final Seleksi CPNS: Minggu Ketiga, Desember 2013

Continue reading